Wednesday, April 18, 2012

My Partner - Retni SB



Judul : My Partner
Penulis : Retni SB
Penerbit : Gramedia Pustaka Utama
Tahun : 2012
Tebal :288hal
ISBN : 9789792280173
Sinopsis : My Partner
Review :
Sudah jatuh tertimpa tangga pula. Itulah yang sedang dialami oleh Tita dan keluarganya. Dari hidup berkecukupan, tiba-tiba hidup Tita harus berubah 180%! Papa masuk bui karena dituduh menjadi dalang korupsi, mama masuk rumah sakit jiwa karena stress parah, dan adik Tita yang tak sanggup mendapat serangan cobaan seperti itu memilih tinggal diluar kota bersama neneknya. Tinggal Tita sendiri yang harus menghadapi cobaan berat ini. Belum lagi semenjak tersebar kabar papa Tita masuk bui, Harry, pacar Tita yang selama ini selalu 'nempel' dengannya tiba-tiba menghilang bak ditelan bumi.

Om Anton selalu membantunya tapi ia tak bisa selalu bersama Tita. Bahkan sahabat-sahabat Tita pun seakan tak lagi punya sahabat yang bernama 'Tita'.


Kepada siapa Tita harus meminta pertolongan?
Kepada siapa pula Tita harus bercerita dan berbagi kesedihannya?

Ketika kita hidup berkecukupan atau berlebihan, yakinlah akan ada banyak yang mendatangi kita dan mengumbar janji-janji persahabatan, tapi ketika kita sedang berada dititik paling rendah dalam hidup kita, belum tentu mereka ada untuk kita. Tapi tentu tak semua sahabat seperti itu. Walau yang ngaku-ngaku sahabat Tita sudah mengambil langkah seribu dari hidup Tita, tapi Tita selalu punya teman-teman yang tulus padanya. Sani dan Butet.


Tita harus cari kerja! Itulah yang dipikirkannya jika ia ingin tetap hidup dan mengurusi papa dan mamanya.
Tak pernah terpikir bahwa ia akan bekerja dengan Jodik, orang yang selama ini mengurus design rumahnya. Tita harus bertahan kerja dengan Jodik yang jutek, Jodik yang cuek dan pedes banget kalau ngomong. 

Tapi ketika dia bertemu Dido yang menawarinya pekerjaan dengan iming-iming gaji besar, apa Tita mau berpaling dan bekerja dengan Dido? Lalu bagaimana dengan nasib Tita yang harus pindah dari rumah besarnya karena terbelit denda dari bui yang bermilyaran banyaknya?

Very recommended :)


3 comments:

  1. em. kalo berputarnya 360 derajat, balik lagi seperti semula donk. mungkin 180 derajat aja kali ya, biar rada nyungsep gitu maksudnya *salah fokus
    :D
    Aku pingin baca buku iniiiiiihhh

    ReplyDelete
  2. eh iya XD
    aku ganti deh he2.

    yuk dibaca

    ReplyDelete